Terlibat Pengeroyokan Anggota TNI, Rumah Terduga Pelaku Diobrak-abrik Segerombolan Orang Tak Dikenal
Rumah Terduga Pelaku Pengeroyokan TNI di Pertokoan Arundina disatroni Segerombolan Orang tak dikenal dan mengobrak-abrik rumah.
Sebelumnya seorang anggota TNI AL bernama Kapten Komarudin dan anggota TNI AD Pratu Rivonanda terlibat keributan dengan beberapa orang juru parkir di kawasan Pertokoan Arundina, Senin (10/12).
Baca: Nirina Zubir 14 Tahun Ogah Main Film Horor, Sejak Kejadian Aneh Ini Menimpa Ibunya
Baca: SMAN 5 Kota Jambi Juara 1 Lomba Cerdas Kepemiluan yang Diselenggarakan KPU Provinsi Jambi
Baca: Detik-detik Evakuasi 3 Korban Anak-anak yang Tewas Saat Mobil Tenggelam di Jalan AMD Muara Bulian
Kejadian ini bermula saat juru parkir yang menggeser sepeda motor mengenai kepala Kapten Komarudin yang saat itu tengah mengecek knalpot sepeda motornya yang berasap.
Tidak terima diberikan teguran, lantas para juru parkir tersebut mengeroyok Kapten Komarudin secara membabi buta.
Kabid Humas Polda Metro Jaya mengatakan, ada tiga anggota polisi yang menjadi korban pasca pembakaran Polsek Ciracas pada Rabu (12/12/2018) dini hari.
Argo mengatakan, salah satu korban merupakan Kapolsek Ciracas Komisaris Agus Widartono.
"Ada tiga anggota yang sakit. Dua sudah rawat jalan, satu anggota masih dirawat di RS Kramatjati," ujar Argo, Rabu.
"Iya Kapolsek Ciracas (yang masih dirawat)," lanjut Argo.
Argo mengatakan, dua anggota lain yang terluka merupakan anggota polisi dari Polres Jakarta Timur.
Adapun pembakaran Polsek Ciracas bermula ketika sekitar 200 orang mendesak masuk ke Polsek Ciracas pada Selasa (11/12/2018) malam.
Baca: Live Streaming Valencia Vs Manchester United Nonton di HP Liga Champion Malam Ini, Mulai 03.00 WIB
Baca: Kedapatan Bawa Sabu 2,6 gram, Jupriadi Divonis Penjara 6 Tahun dan Denda Rp 800 juta
Baca: Dugaan Korupsi ADD Aburan Batang Tebo Senilai Rp 160 Juta, Terdakwa Dituntut 3 Tahun Penjara
Kedatangan massa untuk mengetahui perkembangan kasus pemukulan yang dialami seorang anggota TNI di kawasan Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, pada Senin (10/12/2018).
Saat itu polisi telah menjelaskan bahwa pelaku masih dalam pengejaran.
Tak puas dengan jawaban polisi, massa kemudian merusak hingga membakar Polsek Ciracas.
Sejumlah kendaraan yang terparkir juga dirusak, lalu dibakar.
Saat ini polisi telah menangkap satu anggota pengeroyokan TNI berinisial AP.
Polisi masih mengejar pelaku lainnya yang berinisial I, H, dan D.
Mapolsek Ciracas di Jakarta Timur dibakar oleh sekelompok orang pada Selasa malam hingga Rabu dinihari.
