Anggota DPRD Terlibat Perkelahian di Tempat Karaoke

Belum diketahui pasti penyebab perseteruan tersebut. Namun keduanya sempat terlibat perkelahian.

Editor: Deni Satria Budi
kompas.com
Ilustrasi penganiayaan 

TRIBUNJAMBI.COM - Darwis Tehnik, anggota DPRD Bantaeng, Sulawesi Selatan, adu jotos dengan seorang karyawan karaoke D’Club di Jalan Seruni, Jumat (5/10) malam.

Belum diketahui pasti penyebab perseteruan tersebut. Namun keduanya sempat terlibat perkelahian.

Kapolres Bantaeng AKBP Adib Rojikan yang dikonfirmasi, Selasa (9/10), mengatakan, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan. Pihaknya belum bisa memastikan kejadian sebenarnya, karena ada beberapa versi kasus penganiayaan yang terjadi di tempat karaoke antara anggota DPRD Bantaeng dengan karyawan D’Club.

Baca: Karni Ilyas Hanya Bisa Bengong Dengar Edy Rahmayadi Beberkan Penyebab Perkelahian Antar Suporter

“Belum diketahui pasti siapa salah dan siapa benar, karena masih diselidiki. Saya belum bisa menjelaskan secara pasti kronologi kasus penganiayaan itu, karena kedua bela pihak mengaku dianiaya. Tapi sampai saat ini, baru anggota DPRD Bantaeng, Pak Darwis yang melapor. Sedangkan karyawan tempat karaoke D’Club belum datang melapor,” sebut Kapolres.

Dalam kasus ini kata Adib, pihaknya baru memeriksa dua orang saksi. Dia pun baru menerima satu laporan, yakni Darwis yang mengaku sebagai korban.

Baca: Ratusan Mahasiswa Tuntut 53 Anggota DPRD Provinsi Jambi Mundur, Mereka Telah Memakan Uang Rakyat

“Laporan pak Darwis sudah kita terima, sedangkan karyawan karaoke belum datang melapor. Pak Darwis juga berinisiatif sendiri telah melakukan visum ke rumah sakit. Tunggulah hasil penyelidikan polisi, kami akan beberkan fakta dalam kasus itu,” jelasnya. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved