Gerhana Bulan 2018
Sebelum Memandangi Super Blue Blood Moon 31 Januari 2018, 7 Fakta Ini Wajib Kalian Tahu
Di penghujung hari pada bulan Januari 2018 ini, Indonesia disapa oleh gerhana bulan total. Langit malam akan melihat keindahan
TRIBUNJAMBI.COM - Di penghujung hari pada bulan Januari 2018 ini, Indonesia disapa oleh gerhana bulan total.
Langit malam akan melihat keindahan alam dengan tiga fenomena sekaligus.
Siapkan dirimu menjadi saksi sejarah melihat supermoon, bluemoon dan gerhana bulan dalam satu waktu.
Baca: Hentikan Kebiasaan Tidur di Pesawat Saat Take Off dan Landing, Bahaya Mengerikan Menanti!
NASA menyebut tiga fenomena ini dengan sebutan super blue blood moon.
Gerhana bulan total ini terbentuk karena posisi Matahari, Bumi dan Bulan berada dalam satu garis yang sama.
Pada saat tersebut bulan berada pada posisi terdekat dengan Bumi.
Kabar baiknya adalah fenomena langka ini bisa dinikmati di seluruh Indonesia.
Baca: Ini Kondisi Kesehatan Terkini Ustaz Abdul Somad, Sempat Hampir Jatuh di Hotel
Kapan waktu terbaik melihatnya?
Berikut TribunTravel.com merangkum 7 fakta yang harus kamu ketahui sebelum menyaksikkan Super Blue Blood Moon yang dilansir dari berbagai sumber.
1. Fenomena langka 100 tahun sekali
Dilansir TribunTravel.com dari laman Kompas.com, gerhana bulan total dengan berbagai bonus ini baru akan bisa dinikmati seratus tahun lagi.
"Kejadian ini sangat langka. Fenomena ini hanya terulang lebih dari 100 tahun lagi," kata Dwikorita di kompleks gedung BMKG, Jakarta, Senin (29/1/2018), seperti dilansir TribunTravel.com dari laman Kompas.com.
Baca: 5 Makanan yang Bikin Kita Nggak Berhenti Ngunyah Kalau Belum Habis, Favoritmu yang Mana?
