Kredit UMKM Jambi Tercatat Rp 11,3 Triliun
Kredit UMKM Jambi pada triwulan laporan tercatat sebesar Rp 11,3 triliun. Ini mengalami perlambatan dengan tumbuh 2,1 persen
Penulis: Niko Firmansyah | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Kredit UMKM Jambi pada triwulan laporan tercatat sebesar Rp 11,3 triliun.
"Ini mengalami perlambatan dengan tumbuh 2,1 persen (year on year) dibandingkan triwulan sebelumnya yang tumbuh 2,6 persen (year on year)," kata Kepala Bank Indonesia Perwakilan Jambi, V Carlusa. Kamis (26/10).
Ia mengatakan pangsa kredit UMKM terhadap total kredit di Jambi mengalami sedikit penurunan yaitu dari 36,06 persen di triwulan lalu menjadi 36,04 persen pada triwulan laporan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/06062017-bi-siapkan-uang_20170606_220349.jpg)