Api dari Lemari Es Hanguskan Rumah Mahyudin

Rumah Mahyudin, warga RT 05 Kampung Suko Menanti, Dusun Tanjung Belit habis terbakar, pada Selasa (17/10) dini hari

Penulis: Jaka Hendra Baittri | Editor: Suci Rahayu PK
ilustrasi Kebakaran 

TRIBUNJAMBI.COM, MUARA Bungo - Rumah Mahyudin, warga RT 05 Kampung Suko Menanti, Dusun Tanjung Belit habis terbakar, pada Selasa (17/10) dini hari.

Kejadian berawal pada 00.30 WIB. Terlihat oleh Mahyudin percikan api dari dapur. Mantan Rio Dusun Tanjung Belit ini pun terkejut.

Mahyudin mengatakan kalau kebakaran ini diberi tahu oleh pembantunya. "Saya dikasih tau sama pembantu ada percikannya api dari lemari es," katanya.

Mahyudin kemudian berlari lintang pukang keluar rumah sembari berteriak meminta tolong. Lantas warga berdatangan dan membantu padamkan api.

Tim Damkar Jujuhan dan Kapolsek Jujuhan Iptu Andi Repson Fernando Gultom dan anggota tiba di lokasi kemudian. Namun apa boleh buat api sudah terdahulu melalap rumah mewah ukuran 10X30 meter ini sebagian atap dan isi rumah sudah lenyap.

Dua Unit mobil Damkar dari Jujuhan dan Tanah Sepenggal Lintas turun ke lokasi untuk melakukan pemadaman. bersama masyarakat dan Polsek Jujuhan.

"Api langsung membesar kami berhamburan keluar dan cepat memberitahu tetangga lainnya," tambah Mahyudin.

Akibat kebakaran ini Mahyudin mengalami kerugian mencapai milaran rupiah. Pukul 01.20 WIB api sudah bisa dipadamkan oleh Damkar Jujuhan dan Tanah Sepenggal Lintas, masyarakat. Terlihat Camat Jujuhan Safri.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved