47 Peserta Mendapatkan Nilai Diatas Passing Grade

Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi pada Senin (16/10).

Penulis: Leonardus Yoga Wijanarko | Editor: Suci Rahayu PK
TRIBUNJAMBI/LEONARDUS YOGA
Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi 

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi pada Senin (16/10).

Acara diawali dari memyanyikan lagi Indonesia Raya dan kemudian Laporan hasil dari Pelatihan selama 1 minggu.

Dari hasil laporan, didapat data peserta pelatihan mendapat nilai terendah 75,00 dan terringgi 82,5. Sedangkan untuk nila passing grade adalah 70,00.

Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi
Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi (TRIBUNJAMBI/LEONARDUS YOGA)

Sebanyak 95,92 peserta mendapat gelar Garuda atau sebanyak 47 peserta yang mendapatkan nilai diatas passing grade. Sedangkan 4,08 persen medapat gelar Pipit, atau sebanyak 2 orang yang tidak tuntas menyelesaikan latihan.

Selain itu secara garis besar, dapat disampaikan target rata-rata nilai peserta jauh diatas rata rata, yaitu sebesar 78,75 dari target 70,00.

Peserta Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD)
Peserta Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) (TRIBUNJAMBI/LEONARDUS YOGA)

Setelah itu kata sambutan dari Kepala Kwarda Gerakan Pramuk Jambi yang dalam hal ini disampaikan Wakil Ketua Bidang Pembinaan Orang Dewasa Gerakan Pramuka Jambi, M Damiri.

Ia mengatakan merasa bangga kepada para peserta dan juga kakak pembina yang sudah memberikan materi. "Sekaligus juga sudah memberikan pelatihan selama seminggu ini dengan baik," katanya.

Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi
Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi (TRIBUNJAMBI/LEONARDUS YOGA)

Selain itu Ia berharap dengan diberikammya ilmu kepramukaan, para pembina bisa memberikan manfaat sekaligus bisa menjadi contoh dan menjadi panutan bagi peserta didik di gugusdepan, kwartir ranting, dan kwartir cabang masing masing daerah.

Ia mengucapkan selamar kepada para peserta yang saat ini telah menjadi pembina. "Saya harapkan bisa ikutserta dan aktif falam gugus depan, kwartir ranting dan kwartir cabang daerah masing masing," tutupnya.

Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi
Penutupan Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KPD) di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi (TRIBUNJAMBI/LEONARDUS YOGA)

Setelah itu acara kembali dilanjutkan dengan menyerahkan sertifikar sebagai tanda telah menjadi pembina pramuka. Setelah penyerahan sertifikat, acara ditutup dengan doa danramah tamah.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved