Tanggapi Tragedi Rohingya, Ini Pernyataan Sikap Umat Budha Jambi
Menanggapi tragedi kemanusiaan Etnis Rohingya yang terjadi di Myanmar, Umat Budha di Jambi mengeluarkan pernyataan sikap.
Penulis: Rohmayana | Editor: rida
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Rohmayana
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI- Menanggapi tragedi kemanusiaan Etnis Rohingya yang terjadi di Myanmar, Umat Budha di Jambi mengeluarkan pernyataan sikap.
Budiharto Setiawan Juru Bicara umat Budha Jambi menyebutkan saat konfersi Pers Rabu (6/9) bahwa pihaknya mengutuk dan mengecam bentuk kekerasan kemanusiaan yang dilakukan terhadap sesama manusia.
"Kami Sangat mengapresiasi yang telah dilakukan hari ini dan merasakan haru bahwa secara bersama dalam kedamaian dan kebijaksanaan melakukan aksi nyata penggalangan dana," ujarnya.
Selain itu, pihaknya juga akan menindak tegas jika ada pihak yang mengatasnamakan umat Budha bahkan sebagai pemimpin umat Budha yang mendukung tindak kekerasan di Rohingya.
"Jika ada umat Budha di jambi yang mendukung tindak kekerasan tersebut silahkan lapor ke saya. Maka sudah dipastikan bahwa dirinya bukanlah umat Budha yang menjunjung cinta kasih dan perdamaian," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/06092017_rohingya9_20170906_144544.jpg)