Penangkapan Teroris

Ketua NU Jambi ; Masyarakat harus Waspada

Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama Provinsi Jambi, mengapresiasi penangkapan terduga teroris di Kabupaten Muaro Jambi, Kamis (10/8).

Penulis: Zulkipli | Editor: Suci Rahayu PK

Laporan Wartawan Tribun Jambi Zulkifli

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama Provinsi Jambi, mengapresiasi penangkapan terduga teroris di Kabupaten Muaro Jambi, Kamis (10/8).

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Pw Nu Jambi, KH Aminullah Hamid. "kita berterima kasih terhadap aparat yang telah sigap menangkap terduga teroris di Jambi," sebut Aminullah Kepada TRIBUNJAMBI.COM, Sabtu (12/8).

Selain itu, Aminnullah juga menyebutkan, NU dan Jajarannya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada. "Kita bersama-sama dengan aparat, kalau bisa mencegah sedini mungkin, tindakan terorisme dan radikalisme," sebutnya.

Menurut Ketua NU Jambi ini juga, pelaku terduga terorisme dan radikalisme di Jambi pindah-pindah dan memanfaatkan situasi Jambi yang dikenal aman selama ini. 

"Jadi untuk mencegah sedini mungkin, semua lapisan masyarakat harus waspada, Siskamling harus diaktifkan lagi, para ketua Rt harus aktif mengecek kehadiran warga baru dilingkungannya," Sebut Aminullah.

Ketua Nu Jambi ini juga menegaskan, bahwa tindakan radikalisme dan terorisme bukan bagian dari ajaran islam. "Kita mengutuk keras pelaku terorisme, apalgi yang telah melakukan tindakan kekerasan," Pungkas Aminullah.

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved