Ujian Nasional

UNBK SMP di Sarolangun Masih Numpang

Pekan depan siswa SLTP secara serentak akan mengelar ujian nasional. Di Kabupaten Sarolangun hanya ada lima sekolah yang

Penulis: Herupitra | Editor: Fifi Suryani
TRIBUN JAMBI/HENDRI DEDE PUTRA
Ilustrasi 

TRIBUNJAMBI.COM, SAROLANGUN - Pekan depan siswa SLTP secara serentak akan mengelar ujian nasional. Di Kabupaten Sarolangun hanya ada lima sekolah yang menggelar ujian nasional berbasis komputer (UNBK) dari 76 sekolah.

“Hanya ada lima sekolah yang mengelar UNBK. Yakni SMPN 1, SMPN 2, SMPN3, SMPN 17 dan SMP Muhammadiah. Selebihnya ujian UNKP,” kata kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sarolangun, H Lukman.

Lukman mengatakan, lima sekolah yang menggelar UNBK tersebut juga masih menumpang ke sekolah lainnya. Yakni ke SMA Negeri 1 Sarolangun dan SMK Negeri 4 Sarolangun dan SMA 2 Singkut.

“Karena keterbatasan fasilitas, oleh karena itu untuk mengikuti UNBK harus menumpang di SLTA dan SMK terdekat, yang sudah lengkap peralatan UNBK,” sebut Lukman.

Diungkapkannya, total siswa yang akan mengikuti ujian pada tahun ajaran ini sebanyak 4.600 siswa. Mereka tersebar dari 76 sekolah yang ada di Kabupaten Sarolangun.

“Semuanya sudah siap melaksanakan ujian. Tidak ada masalah lagi,” tuturnya.

Dia menjelaskan, pendistribusian soal ujian akan dilakukan satu hari sebelum ujian dilaksanakan. Adapun dua hari sebelum ujian soal ujian telah standby di dinas pendidikan.

“Nanti dua hari sebelum ujian soal telah diantar ke dinas dari Jambi. Pendistribusiannya dikawal aparat,” ucapnya.

Katanya, UNBK dan UNKP dilakukan dengan sistem pengawasan. Pengawasan dilakukan dengan sistem silang.

“Jadi kita jamin tak ada kecurangan atau adanya kebocoran soal nantinya,” ungkapnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved