Evra akan Tinggalkan Juventus

Belum ada pembicaraan apapun mengenai masa depan Patrice Evra di Juventus antara pihak klub dan agen.

Editor: Nani Rachmaini
zimbio.com
Patrice Evra 

TRIBUNJAMBI.COM, TURIN - Belum ada pembicaraan apapun mengenai masa depan Patrice Evra di Juventus antara pihak klub dan agen.

Agen Evra, Federico Pastorello mengatakan memang tidak ada rencana mengenai pembahasan kontrak kliennya di Juventus dengan pihak klub.

Kini, kontrak Evra di Juventus akan habis pada bulan Juni mendatang.

"Saya tidak bertemu pihak Juventus dan hari ini dan tidak ada rencana untuk melakukan pertemuan saat ini," ujar Pastorello, Rabu (11/1/2017).

Pastorello memprediksi Evra akan meninggalkan Juventus pada Januari mendatang.

"Saya pikir dia mungkin akan meninggalkan Juventus di bulan Januari," pungkasnya.

Evra telah bermain di Juventus sejak musim 2014-2015.

Sebelumnya, Pastorello juga sempat mengakui masa depan kliennya di Juventus masih belum menentu.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved