‎Market Share Panasonic di Jambi Capai 30 Persen

Provinsi Jambi merupakan provinsi yang paling ngetop dimata Panasonic Globel Indonesia. Sebab dari beberapa provinsi di Sumatera

Penulis: Muzakkir | Editor: bandot
Launching lemari es Brigh and Beauty (BB) Series dengan mengedepankan gagasan untuk Start Your Smart Living,? dengan teknologi Econavi dan Inverter 

‎‎Laporan Wartawan Tribunjambi, Muzakkir‎

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI -- Provinsi Jambi merupakan provinsi yang paling ngetop dimata Panasonic Globel Indonesia. Sebab dari beberapa provinsi di Sumatera, Jambi merupakan market share tertinggi.‎

B‎ranch Manager Palembang Panasonic Globel Indonesia‎ Rudi Idris‎‎ yang menaungi beberapa wilayah di Sumatera mengatakan bahwa market share Panasonic di Jambi sendiri mencapai 25 hingga 30 persen.

Market share ini mengalami peningkatan sebelumnya market share Panasonic mulai dari 12-14 persen. Ia berharap dengan dikeluarkannya produk baru Panasonic ini, penjualan Lemari es Panasonic di Jambi bisa mencapai ribuan unit.

“Dibandingkan dengan Palembang, Babel, Bengkulu, Provinsi Jambi adalah wilayah yang penjualan produk Panasonic paling tinggi‎, sehingga kami meyakini penjualan Panasonic di Jambi akan terus meningkat,” ungkapnya.‎

Untuk diketahui, Panasonic Globel Indonesia barusaja melaunching produk terbarunya. Kali ini Panasonic menghadirkan produk terbaru berupa lemari es Brigh and Beauty (BB) Series dengan mengedepankan gagasan untuk Start Your Smart Living,‎ dengan teknologi Econavi dan Inverter. Teknologi ini memiliki wadah khusus penyimpanan daging untuk mencegah percampuran bau dan penurunan kwalitas makanan.

Selain itu sebagai pengatur kelembaban didalamnya sehingga kwalitas nutrisi dan kesegaran makanan yang disimpan tetap terjaga.‎

Lemari es terbaru dari Panasonic ini bekerja dengan tiga sensor. Dimana Econavi mampu mendeteksi frekuensi pintu dibuka dan ditutup, banyaknya makanan disalam kulkas dan mendeteksi cahaya ruangan untuk ditransformasikan kedalam efisiensi konsumsi listrik.

Selain Teknologi Inverter dan Econavi, Lemari es Panasonic BB Series juga menghadirkan Isolated Meat Box yang mengedepankan higienitas dan penyimpanan khusus daging yang terletak pada bagian freezer.

Fitur ini hadir menjawab permasalahan konsumen yang kerap merasakan ketidaknyamanan ketika tetesan air dan aroma ikan dan daging menempel di kabin freezer dan menyebabkan lemari es menjadi bau tidak sedap, bahkan sampai mengubah aroma dan rasa makanan lain yang disimpan didalam lemari es secara bersamaan.‎

Rudy menjelaskan lemari Es Panasonic BB series ini menjadi inovasi terbaru yang diperuntukan dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga, dengan pengalaman lebih dari 60 tahun dalam memproduksi kulkas, Panasonic tidak hanya menghadirkan Inverter sebagai teknologi hemat energy, lebih dari itu inovasi kembangan khas Pnasonic yaitu Econavi mampu menghadirkan tambahan efisiensi energy sebesar 37 persen. (*)

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved