Gubernur Cup Siap Digelar

Ulang Tahun Provinsi Jambi ke 60 dimeriahkan dengan agenda tahunan turnamen sepak bola Gubernur Cup 2017.

Penulis: Heri Prihartono | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI/HANIFBURHANI
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Jambi Heri Prihartono

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Ulang Tahun Provinsi Jambi ke 60 dimeriahkan dengan agenda tahunan turnamen sepak bola Gubernur Cup 2017. Gelaran turnamen ini akan diadakan 6 hingga 20 Januari mendatang.

" Pembukaan disesuaikan dengan agenda pak Gubernur," kata Zulhendri, Sekretaris Asprov PSSI Jambi.

Peserta Gubernur Cup merupakan tim yang berasal dari Kabupaten/Kota yang direkomendasikan pemerintah daerah masing-masing untuk mengikuti turnamen ini.

Total 11 tim Kabupaten/Kota yang mengikuti ajang ini akan mengikuti manager meeting.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan terkait aturan pertandingan, satu diantaranya membolehkan pemain bebas usia dan maksimal 5 pemain luar Provinsi Jambi.

" Jika dahulu tak ada batasan maksimal pemain luar maka tahun depan dibatasi maksimal 5 pemain.

Latar belakangnya kita batasin karena untuk memberi kesempatan pemain lokal," ujar Zulhendri.

Sementara itu ajang ini juga diikuti pemain bebas usia sebagai ajang persiapan di ajang Liga Nusantara April mendatang.

Sementara itu teknis pertandingan dibagi dalam 3 pool untuk mempersingkat pertandingan agar lebih efektif.

Hal ini ditujukan agar pertandingan lebih menarik dan kompetitif serta menghindari tim yang walk out di akhir turnamen.

" Kita juga mohon dukungan kepada rekan pers agar lebih menggairahkan," ujar Zulhendri. (har)

Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved