Health and Beauty
Terapi Lintah Ternyata Diminati untuk Kecantikan
ANDA ingin menggunakan terapi ini untuk media kecantikan juga bisa, tata cara sama dengan pengobatan
Penulis: Heri Prihartono | Editor: Fifi Suryani
TRIBUNJAMBI.COM - ANDA ingin menggunakan terapi ini untuk media kecantikan juga bisa, tata cara sama dengan pengobatan penyakit.
Perbedaannya jika untuk kecantikan spot yang diberi lintah lokasinya di wajah.
Lendir yang dikeluarkan lintah juga digunakan sebagai masker alami untuk mengencangkan wajah. Zat bermanfaat tersebut dikenal dengan nama Hirudin, bdellins, dan hirustasin.
Selama ini yang menggunakan terapi lintah untuk kecantikan dari kaum hawa dan beberapa diantaranya pria yang memiliki keluhan jerawat menahun.
Untuk kecantikan biasanya dalam sekali terapi sudah ada perubahan dan bagi penderita jerawat dapat dilakukan dengan beberapa kali terapi dengan waktu yang tak terlalu lama.
Menurut Satria, lintah bekerja dengan menyedot darah kotor dampaknya memperlancar peredaran darah sehingga kulit terasa lebih cantik serta terhindar dari masalah kulit.
Nah kalau di wajah memang lintah yang diberikan untuk terapi lebih banyak agar maksimal hasilnya.
Bicara terapi lintah juga tak ada efek samping hanya saja setelah terapi akan ada darah kotor yang keluar.
Bagi anda yang tertarik dengan terapi lintah ini biayanya dihitung per lintah mulai Rp 30 hingga Rp 50 ribu, biasanya ada diskon khusus dan bisa gratis jika merekomendasikan beberapa orang.
Tertarik mencoba terapi ini, kunjungi Jalan KolOnel Amir Hamzah RT 06, Sipin, Sungai Kambang Kota Jambi buka pukul 09.00 hingga 17.00.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/18102016_terapi-lintah2_20161018_155346.jpg)