Dugaan Curanmor

Motor Temuan SAD Sempat Dilarikan Orang

Warga SAD yang tinggal di Desa Mentawak Kecamatan Nalo Tantan menemukan sepeda motor di semak-semak.

Penulis: muhlisin | Editor: Fifi Suryani

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Muhlisin

TRIBUNJAMBI.COM, BANGKO - Warga SAD yang tinggal di Desa Mentawak Kecamatan Nalo Tantan menemukan sepeda motor di semak-semak. Motor itu ditemukan pada Rabu (31/8).

Sepeda motor Yamaha Jupiter Z ditemukan oleh warga SAD kelompok Tumenggung Pak Jang. Ditemukan sekira pukul 05.30 ketika seorang warga SAD hendak buang air ke sungai.

Oleh warga SAD motor itu dibawa ke pondok yang mereka jadikan tempat tinggal. Namun sekira jam 11.30 kelompok SAD ini geger karena motor itu dilarikan oleh dua orang tak dikenal.

Sontak warga SAD langsung lakukan pengejaran dengan menggunakan sepeda motor. Tak tersusul, dua pelaku kabur dan meninggalkan sepeda motor itu.

Oleh warga SAD, hal itu dilaporkan ke Polsek Bangko. Kapolsek Iptu Didih Engkas mengonfirmasi hal ini. "Selain sepeda motor ada juga empat keping pelat nomor polisi," ujar Didih.

Didih mengatakan identitas sepeda motor ini masih diselidiki. Deduga motor itu merupakan hasil curian yang disembunyikan sementara namun ditemukan oleh warga SAD.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved