Luncurkan Box Set DVD Ada Apa dengan Cinta? 2

Selain itu, 10 pembeli beruntung akan berkesempatan mendapat selendang ikonik yang dikenakan oleh Cinta dalam sekuel film AADC?? (2002) itu.

Editor: Duanto AS
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Para pemain film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) 2 saat menggelar konferensi pers di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (15/2/2016). Film ini mengangkat kembali kisah percintaan antara Rangga dan Cinta dan mengulang kesuksesan AADC 1. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA - Miles Films meluncurkan box set DVD Ada Apa dengan Cinta? 2 (AADC?? 2) edisi spesial.

Box set tersebut dijual mulai 19 Agustus 2016 melalui sebuah toko online.

Untuk peluncuran perdana, Miles Films bersama Navirindo telah memproduksi 3.000 DVD.

Box set DVD AADC?? 2 (2016) edisi spesial itu akan dilengkapi dengan foto dan tanda tangan para pemeran filmnya, polo shirt dan notes eksklusif, serta booklet perjalanan di Yogyakarta.

Selain itu, 10 pembeli beruntung akan berkesempatan mendapat selendang ikonik yang dikenakan oleh Cinta dalam sekuel film AADC?? (2002) itu.

"Saya excited banget bisa sharing box set ini baik dengan yang sudah menonton dan ingin memiliki collected items ini maupun yang belum sama sekali menonton AADC?? 2 karena tidak ada bioskop di kota mereka," kata produser Mira Lesmana dalam siaran persnya.

Anggita Vela Lydia, GM Partnership & Promotion elevenia, toko online yang menjual box set itu, menyampaikan bahwa pihaknya senang menerima tawaran kerja sama eksklusif dengan Miles Films dan Navirindo untuk menjual box set tersebut.

Ia juga menyatakan bahwa pihaknya turut mendukung gerakan Stop Piracy untuk Indonesia.

"Kita tahu bahwa generasi pada saat ini sangat mudah untuk memperoleh apa saja. Akan tetapi, dengan adanya special edition dengan added value ini, kami berharap bisa meminimalkan pembajakan DVD original di Indonesia," ujarnya.
Sumber: Antaranews.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved