IHSG
IHSG Akhiri Perdagangan Melompat 1,96 Persen
ndeks Harga Saham Gabungan melesat di hari pertama perdagangan setelah libur Lebaran
TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan melesat di hari pertama perdagangan setelah libur Lebaran sepekan. Indeks ditutup bertambah 97,44 poin atau 1,96% menjadi 5.069,02.
Sebanyak 211 saham menguat, melampaui 90 saham yang melemah. Sementara 85 saham lainnya bergeming.
Delapan dari sepuluh sektor penghuni indeks menghijau. Sektor saham industri dasar melesat 2,82%, diikuti grup saham-saham keuangan yang naik 2,77%.
Sementara itu dua sektor yaitu agrikultur dan aneka industri melorot masing-masing 0,72% dan 1,64%.
Perdagangan hari ini, melibatkan 6,09 miliar saham dengan transaksi Rp 9,18 triliun.
Investor asing lebih banyak melakukan pembelian ketimbang penjualan. Pembelian di pasar reguler oleh asing mencapai Rp 6,3 triliun. Sedangkan net sell mencapai Rp 1,5 triliun.
Saham-saham top gainers sore ini di jajaran bluechips antara lain PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang melompat 7,44% menjadi Rp 1.950, PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) naik 5,94% menjadi Rp 1.605, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRII) yang meroket 5,58% menjadi Rp 11.350 per saham.
Sedangkan top losers di antara LQ45 antara lain PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) yang turun sebesar 2,42% menjadi Rp 14.100, PT Astra International Tbk (ASII) sebesar 2,03% menjadi Rp 7.250, dan PT London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP) sebesar 1,82% menjadi Rp 1.350 per saham.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/30052016_ihsg_20160530_145849.jpg)