Bobby Pimpin Garuda Jambi

Apalagi di Jambi sudah ada pondasi yang telah dibangun Zulfikar yang akan ia teruskan untuk kemudian dikembangkan lagi.

Penulis: Heri Prihartono | Editor: Nani Rachmaini
TRIBUNJAMBI/HERI PRIHARTONO
Bobby Ahmad Rusyandi (kiri) bersama Zulfikar Abrar 

Laporan Wartawan Tribun Jambi Heri Prihartono

TRIBUNJAMBI.COM, TRIBUN - Bobby Ahmad Rusyandi yang selama ini menjabat General Manager Garuda Indonesia perwakilan Hong Kong dan Macau kembali ke Indonesia khususnya Jambi menggantikan Zulfikar Abrar, menjadi kebanggan tersendiri sebagai warga negara Indonesia.

Apalagi di Jambi sudah ada pondasi yang telah dibangun Zulfikar yang akan ia teruskan untuk kemudian dikembangkan lagi.

Jambi di mata Bobby sebagai Kota yang terus mengalami perkembangan juga akan diikuti jejak Garuda dalam kiprahnya di Jambi.

Hal ini yang menjadi target Bobby dalam setahun ke depan yang tak hanya memimpin perusahaan namun juga mengembangkan Garuda melaui kerja keras, kreatifitas, inovasi, hadirnya rute baru misalnya.

"Masih ada dalam semacam pemikiran bahwa penerbangan dari  Jambi tak hanya rute yang ada sekarang dan perlu dikembangkan ke rute lain," katanya. (*)


Sumber: Tribun Jambi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved