Ujian Nasional

3.053 Siswa SLTA Sarolangun Ikut UN

Sebanyak 3.053 siswa tingkat SMA di Sarolangun tercatat akan mengikuti Ujian Nasional

Penulis: Herupitra | Editor: Fifi Suryani
TRIBUN JAMBI/BANDOT ARYWONO
Ilustrasi ujian nasional 

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Herupitra

TRIBUNJAMBI.COM, SAROLANGUN - Sebanyak 3.053 siswa tingkat SMA di Sarolangun tercatat akan mengikuti Ujian Nasional (UN) tahun 2016 ini. UN tingkat SMA, MA dan SMK di Kabupaten Sarolangun akan digelar 4 hingga 6 April 2016.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sarolangun, H Lukman melalui Kabid Dikmen, Murtoyo.

“Pelaksanaan Ujian Nasional SMA sederajat nanti akan diikuti 3.053 peserta. Terdiri dari 1.453 peserta laki-laki dan 1.600 peserta perempuan,” kata Murtoyo.

Dirincikan Murtoyo, peserta UN berasal dari siswa SMA sebanyak 1.946 orang, dan SMK sebanyak 1.107. Ribuan peserta tersebut, berasal dari 42 SMA/MA dan 19 SMK.

Dia menjelaskan, UN tahun 2016 tidak ada standar kelulusan yang ditetapkan pemerintah pusat. Kelulusan siswa merupakan otonomi sekolah.

”Kelulusan diserahkan kepada sekolah masing-masing. Dengan demikian, nilai rapor dan perilaku siswa sehari-hari bisa menolong kelulusan siswa yang nilainya jeblok,” ucapnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved