Health and Beauty

Waspadai Benjolan pada Perut Balita

Akhir tahun lalu dunia maya dihebohkan dengan meninggalnya seorang bocah cantik bernama Ashira.

Penulis: rida | Editor: Fifi Suryani
Metro.co.uk
Ilustrasi 

TRIBUNJAMBI.COM,JAMBI - Akhir tahun lalu dunia maya dihebohkan dengan meninggalnya seorang bocah cantik bernama Ashira. Bocah yang belum genap tiga tahun itu diketahui mengidap tumor ganas Neuroblastoma.

Kejadian yang merenggut nyawa bocah yang dikenal riang dan lincah tersebut sudah seharusnya menjadi pelajaran bagi para orangtua untuk lebih mengenal penyakit tersebut. Apa itu neuroblastoma?

Dr Willy Hardy Marpaung, Sp. BA, mengatakan para orangtua harus lebih aware untuk melindungi buah hati mereka dari penyakit ganas tersebut.

"Neuroblastoma adalah tumor ganas dari jaringan syaraf. Ini biasanya terkait gangguan genetik," ungkapnya beberapa waktu lalu.

Dr Willy mengatakan gejala penyakit ini umumnya ditemui secara tidak sengaja oleh para orangtua seperti saat sedang memandikan atau meraba anaknya. Di bagian perut, secara tidak sengaja orangtua merasakan ada benjolan atau tumor.

Sayangnya, jika gejala serupa itu muncul biasanya tumor sudah tahap stadium lanjut.

"Tindakannya harus segera dibawa ke dokter. Biasanya kita lakukan pemeriksaan CT scan atau MRI," sebutnya.

Dari hasil pemeriksaan tersebut, kata dr Willy, maka akan dapat dipastikan sumber tumor. Kebanyakan berasal dari dalam perut.

Setelah proses scaning atau MRI ini maka akan didapat gambaran kondisi tumor untuk selanjutnya dilakukan pembedahan pengambilan tumor tersebut.

Namun diakui Willy pada tumor yang sudah stadium lanjut, cukup sulit dilakukan pengambilan secara komplit karena tumor sudah lengket ke sekitarnya seperti pada pembuluh darah.

"Setelah diambil tumornya, dibedah kemudian pengobatan dilanjutkan dengan kemoterapi. Baru nanti kita lihat respon kemonya," sebut Willy.

Disebutkannya, neuroblastoma sendiri termasuk tumor yang sensitif terhadap kemoterapi.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved