Inilah 3 Nama Calon Sekda Batanghari
Terkait kosongnya posisi sekda, kabar yang beredar, muncul 3 nama yang berpeluang menjadi
Penulis: Suci Rahayu PK | Editor: Fifi Suryani
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Suci Rahayu
TRIBUNJAMBI. COM, MUARABULIAN - Terkait kosongnya posisi sekda, kabar yang beredar, muncul 3 nama yang berpeluang menjadi sekda yakni Bachtiar yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Perkebunan, Amir Hasbi dan M Hatta yang saat ini menjadi staf ahli.
Namun dari ketiga nama ini, nama Bachtiar yang paling santer digadangkan akan menjadi Sekretaris Daerah Batanghari.
Sementara untuk posisi kosong lainnya, yakni eselon IV, terdiri dari eselon IV A sebanyak 9 posisi dan eselon IV B sebanyak 22 posisi, juga akan dilakukan evaluasi.
"Sesuai aturan 6 bulan setelah dilantik baru bisa melakukan reshuffle, jadi saat ini kami evaluasi terlebih dahulu," imbuhnya.
Kadisbun Batanghari, Bachtiar dikonfirmasi menjawab secara diplomatis.
"Sebagai PNS, jabatan apapun adalah amanah yang diembankan kepada kita," ungkapnya. Ia menambahkan, kalaupun jabatan sekda ditimpakan ke pundaknya, ia akan jalankan sebagaimana mestinya untuk membantu mewujudkan visi misi bupati dan wakil bupati.
"Sudah tugas kita selaku PNS untuk bekerja keras mewujudkan program2 pemerintah," ucapnya.
Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Batanghari, Rifai mengatakan jika nama calon sekda belum diumumkan.
"Belum diumumkan, besok baru kita tahu namanya," katanya singkat.