Ledakan Bom di Jambi
Penjaga Ruko Tidak Melapor ke RT
Ketua RT 21, Lorong Angkasa Puri, Kelurahan Pasir Putih, Jambi Selatan, Asmadi terkejut mendengar ledakan yang terjadi sekira pukul 02.30 WIB.
Penulis: Rian Aidilfi Afriandi | Editor: Nani Rachmaini
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Rian Aidilfi Afriandi.
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Ketua RT 21, Lorong Angkasa Puri, Kelurahan Pasir Putih, Jambi Selatan, Asmadi terkejut mendengar ledakan yang terjadi sekira pukul 02.30 WIB.
Ia mengatakan, pemilik ruko tempat terjadinya ledakan bom yakni tinggal di Pakuan Baru bernama M Nasir, namun disewakan kepada Saman. "Yang disuruh jaga malam di ruko itu tidak melapor ke kita kalau jaga ruko itu " ujarnya, Rabu (27/1).
Ia mengatakan, ruko yang disewa oleh Saman digunakan sebagai kantor minyak berupa oli sejak enam bulan lalu. "Saman itu meninggalkan RT ini saya tidak tahu. Karena tidak melapor," tutupnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/20160127_ledakan-bom_20160127_083454.jpg)