Menanti Tarian Sturridge

Jika Daniel Sturridge menari di atas lapangan hijau, maka itu bisa memiliki makna berbeda buat Liverpool dan Newcastle.

Editor: Nani Rachmaini
dailymail.com
Daniel Sturridge 

TRIBUNJAMBI.COM - Jika Daniel Sturridge menari di atas lapangan hijau, maka itu bisa memiliki makna berbeda buat Liverpool dan Newcastle.

Liverpool akan meladeni tantangan Newcastle, Minggu (6/12/2015), pada pekan ke-15 Liga Inggris di St James Park.

Pelatih Liverpool Juergen Klopp akan kembali mengandalkan Sturridge, yang baru pulih dari cedera.

Klopp punya alasan kuat mengutamakan striker Inggris tersebut. Dalam kemenangan atas Southampton 6-1 di Piala Liga, Kamis (3/12/2015), Sturridge menari.

Tarian itu sebagai selebrasi atas dua gol yang dia lesakkan ke gawang Southampton.

Klopp tentu sangat berharap Sturridge kembali menari saat Si Merah meladeni tantangan Newcastle di St James Park.

Kemenangan akan menjadi yang kelima berurutan bagi Liverpool, sekaligus membantu mereka terus merangsek ke papan atas klasemen Liga Inggris.

Namun, tarian Sturridge bisa jadi petaka bagi Newcastle. The Magpies kalah terus dalam dua pertandingan terakhir.

Rapor merah tersebut membuat skuad Steve McClaren terperangkap di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-19, atau hanya setingkat di atas dasar klasemen.

Liverpool mencetak 86 gol sepanjang duel melawan Newcastle di Liga Inggris.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved