BREAKING NEWS
Tumenggung Tarib Wakili Sumatera
JAMBI - Temenggung Tarib satu-satunya wakil Sumatera yang menerima anugerah Satyalencana Pembangunan bidang Lingkungan Hidup.
Penulis: esotribun | Editor: esotribun
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Eso Pamenan M
TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - Temenggung Tarib satu-satunya wakil Sumatera yang menerima anugerah Satyalencana Pembangunan bidang Lingkungan Hidup.
Dari 13 orang/kelompok yang masuk nominasi, ternyata pihak
Direktur Jenderal Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan, meloloskan lima nama yang menerima anugerah tersebut.
Satu dari lima nama itu adalah Komunitas Suku Anak Dalam, Air Hitam, Taman Nasional Bukit XXII (Temenggung Tarib).
"Berdasarkan surat yang kami terima dari kementrian, Temenggung Tarib mewakili SAD, ternyata satu-satunya dari Sumatera yang mendapatkan penghargaan ini," ungkap Suhardi Sohan, pendamping dari BLHD Kabupaten Sarolangun, kepada Tribunjambi.com. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jambi/foto/bank/originals/kalpataru_20151125_002529.jpg)