Setiap Tiga Kilometer Harus Ada SD

Bupati Merangin, Al Haris meresmikan empat sekolah sekaligus di Kecamatan Tabir Ilir, Senin (9/11).

Penulis: Herupitra | Editor: Fifi Suryani

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Herupitra

TRIBUNJAMBI.COM, BANGKO - Bupati Merangin, Al Haris meresmikan empat sekolah sekaligus di Kecamatan Tabir Ilir, Senin (9/11). Acara difokuskan di halaman Sekolah Dasar (SD) Negeri 310/VI Tunggul Bulin Kecamatan Tabir Ilir.

SD Negeri 310/VI tersebut, merupakan satu dari tiga sekolah yang diresmikan bupati. Tiga sekolah lainnya yang diresmikan bupati, SD Negeri 306/VI Sungai Limau, SD Negeri 309/VI Mekar Limau Manis dan SLB Negeri Merangin.

“Setiap jarak tiga kolometer di Kabupaten Merangin harus ada sekolah dasar dan setiap jarak enam kilometer harus ada SMP atau SMA. Sekarang ini keberadaan sekolah yang mendekatkan diri kemasyarakat,” ujar Bupati.

Pada peresmian sekolah yang berlangsung meriah dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Merangin, H Mashuri itu, bupati juga menyerahkan bantuan CSR dalam bentuk paket tas sekolah kepada anak-anak dari keluarga tidak mampu.

Tas sekolah berbentuk rancel itu berisi, baju seragam putih merah/biru dan Pramuka, dasi, topi sekaligus satu stel sepatu untuk anak sekolah dasar dan sekolah lanjutan tingkat pertama.

Ditegaskan bupati dengan dibangunnya sekolah-sekolah baru dan diberikannya paket tas sekolah itu, tidak ada alasan lagi bagi anak Merangin untuk tidak sekolah. Kalau biasanya menggunakan seragam bekas kakak, sekarang tidak.

“Sekarang anak-anak dari keluarga tidak mampu jangan lagi berfikir bagaimana bisa memiliki tas, baju seragam yang baru, karena sudah dibantu. Anak-anak Merangin harus sekolah supaya pintar,” terang Bupati.

Ada sebanyak 220 paket tas untuk anak SD dan SMP yang dibagikan bupati untuk anak dari keluarga tidak mampu di Kecamatan Tabir Ilir. Sedangkan untuk seluruh Kabupaten Merangin, bupati akan membagikan sebanyak 1.500 paket.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved