Olga Syahputra Meninggal Dunia

Ini Harapan Ibunda Olga Soal Harta Almarhum

Almarhum Olga Syahputra memiliki peninggalan materi yang cukup banyak. Tak pelak sempat terjadi polemik terkait harta almarhum.

Editor: Nani Rachmaini

TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA - Almarhum Olga Syahputra memiliki peninggalan materi yang cukup banyak. Tak pelak sempat terjadi polemik terkait harta almarhum.

Billy Syahputra yang ditemui di kawasan Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (8/4/2015) sempat menanyakan kepada keluarga perihal harta tersebut.

Menurut Billy sang ibunda meminta uang peninggalan Olga itu untuk pembangunan masjid.

"Jadi Bang Billy bilang ke emak, uang Olga kan hak Olga, tapi sekarang milik keluarga. Nah terus emak pesen minta dibangunkan masjid saja untuk beribadah, untuk amalnya Olga juga," ujar Billy Syahputra.

Tetapi sejauh ini pihak keluarga memang akan membangunkan masjid dari hasil pekerjaan Olga Syahputra. "Jadi Olga murni bekerja di entertainmen, enggak ada usahanya yang masih jalan," tutur Billy. (Wartakotalive.com/Wahyu Tri Laksono)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved