Pilgub Jambi 2015

Tahapan Pilgub Dirancang Mulai Juni

KPU Provinsi Jambi merancang pemilihan gubernur Jambi bakal dilaksanakan bulan Desember mendatang.

Penulis: andika | Editor: Fifi Suryani

Laporan Wartawan Tribun Jambi, Andika Arnoldy

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI - KPU Provinsi Jambi merancang pemilihan gubernur Jambi bakal dilaksanakan bulan Desember mendatang. Hal ini sesuai dengan rancangan pilkada serentak oleh KPU RI.

Ketua KPU Provinsi Jambi Subhan menhgatakan saat ini KPU RI sedang merancang 10 Peraturan KPU (PKPU), aturan ini dibuat berdasarkan revisi undang-undang No 1 Tahun 2015 tentang Pilkada. Menurut rencana PKPU ini akan rampung akhir Maret.

"PKPU pertama yang ingin diselesaikan itu tentang tahapan, program dan jadwal," ujar Subhan, Senin (9/3)

Menurut rancangan ini rancangan tahapan persiapan pemilu gubernur akan dilaksanakan bulan Juni, sedangkan pelaksaan akan dilaksanakan bulan Desember.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved