Lion Air Tunda Tarif Bagasi Pesawat yang Semula 8 Januari 2019, Ini Alasannya, Terkait Sosialisasi
Maskapai Lion Air Group menunda kebijakan bagasi berbayar bagi penumpang Lion Air dan Wings Air.
TRIBUNJAMBI.COM - Maskapai Lion Air Group menunda kebijakan bagasi berbayar bagi penumpang Lion Air dan Wings Air yang semula dijadwalkan akan berlaku mulai 8 Januari 2019.
Hal itu disampaikan, Direktur BUBU Hang Nadim Batam Suwarso.
Ia mengatakan, penundaan kebijakan yang sempat mengundang komentar sejumlah kalangan terutama masyarakat luas tersebut akan berlaku sampai waktu yang tidak ditentukan.
"Kebijakan ini dari pusat langsung, bukan dari lokal. Itu informasi yang kita dapat," katanya ketika dikonfirmasi Tribunbatam.id, Selasa (8/1/2019).
Sementara itu, menurut Distrik Manager Lion Air Grup Batam M. Zaini Bire saat dikonfirmasi membenarkan adanya penundaan tersebut.
Baca: 2 Sejoli Ditemukan Tewas Berlumur Darah di Kamar Hotel, Diduga Gara-gara Cinta Tak Direstui Ortu
Baca: Wow, Terpopuler se-Asia, Pendukung Persib Bandung Kalahkan AS Roma dan River Plate
Baca: Begini Kronologi Vanessa Angel Bisa Kepincut Pengusaha Rian hingga Berakhir di Kamar Hotel
Baca: Prediksi Line Up Tottenham Hotspur vs Chelsea di Leg 1 Semifinal Piala Liga Inggris 2019
Dia mengatakan, penundaan tersebut dikarenakan pihak Lion Group akan terlebih dulu melakukan sosialiasi secara luas.
"Kita dalam seminggu ke depan ini akan melakukan sosialiasi kepada masyarakat. Jadi lebih kurang seminggu kedepan kita anggap cukup untuk sosialisasi, agar masyarakat tahu,"sebutnya.
Setelah sosialiasi dilakukan, barulah dilakukan penghapusan layanan bagasi gratis dan diberlakukan bagasi berbayarnya.
Sementara itu, berdasarkan pantauan Tribunbatam.id di BandaraHang Nadim Batam, penumpang di bandara baik di pintu kedatangan dan keberangkatan terlihat normal.
Salah satu penumpang bernama Zulfa tujuan Lampung yang menggunakan maskapai Lion Air saat dikonfirmasi terkait aturan bagasi berbayar mengaku merasa keberatan atas aturan tersebut.
"Kalau saya pribadi jujur saja merasa keberatan lah, kami penumpang menganggap free bagasi itu sebagai salah satu fasilitas bagi penumpang, tapi malah dihapus jadi membayar," sebutnya.
Baca: Prediksi Line Up Tottenham Hotspur vs Chelsea di Leg 1 Semifinal Piala Liga Inggris 2019
Baca: Maruf Amin Jenguk dan Doakan Ustaz Arifin Ilham, Kondisi Terkini Masih Dirawat di Rumah Sakit
Baca: Hoax Ustaz Arifin Ilham Meninggal, Yusuf Mansur dan Alvin Faiz Minta Beliau Didoakan Panjang Umur
Baca: Reaksi Mengejutkan Pacar Vanessa Angel Setelah Tahu Prostitusi Online? Kirim Postingan Menyejukkan
Disampaikannya, keberatan itu pun mengingat para penumpang yang pulang dan datang ke tujuan kota yang dituju membawa buah tangan atau oleh-oleh.
"Kalau penumpang kan kebanyakan pasti bawa oleh-oleh. Baik mau datang ke Batam dan berangkat dari Batam. Kasian dong penumpang yang naik Lion Air jadi ada beban tambahan," katanya. (dra)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Lion Air Group Tunda Pemberlakuan Bagasi Berbayar Mulai 8 Januari.
