Cerita Kabur ke Biara Katolik hingga Dapat Medali Paus Fransiskus, Kisah Susi Pudjiastuti di Vatikan

Susi Pudjiastuti berharap Paus Fransiskus bisa mengangkat isu lingkungan tentang kerusakan laut, disamping isu perdagangan manusia dan perbudakan.

Editor: Duanto AS
Rilis KKP
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastusi saat bertemu dengan Paus Fransiskus di Basilica Santp Petrus (12/12/2018) 

Susi Pudjiastuti mendapat medali penghargaan dari Paus Fransiskus. Itu diberikan langsung saat kunjungan kerjanya ke Vatikan.

TRIBUNJAMBI.COM - Tak ada yang menyangka, Susi Pudjiastuti semasa muda pernah kabur kemudian bersembunyi di biara Katolik. Peristiwa itu masih tersimpan di ingatannya.

Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan, itu kabur dari rumah lantaran menolak menikah dengan pria yang jauh lebih tua.

"Saat saya remaja, saya pernah kabur ke biara di Sukabumi karena menolak untuk dikawinkan dengan pria yang jauh lebih tua dari saya," katanya.

Kisah itu dibagikan Susi Pudjiastuti, saat duduk bersama suster atau biarawati di Vatikan di sela-sela kunjungan kerjanya.

Medali untuk Susi

Kedatangan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, itu untuk melakukan rangkaian kunjungan kerja ke Vatikan, Roma, Italia.

Dalam kunjungannya itu, Menteri Susi juga diundang oleh Duta Besar Vatikan, Archbioshop Piero Pioppo, untuk bertemu Paus Fransiskus, Rabu (12/12/2018) sore.

Menteri Susi diterima Paus Fransiskus seusai Pemimpin Gereja Katolik Roma itu berpidato di depan ribuan umat di Basilica Santo Petrus, Vatican City.

Baca Juga:

 SBY Geleng-geleng Kepala, Pegangi Spanduk Bergambar Dirinya yang Dirusak

 Kisah Hartini, Pramugari Garuda Istri Anggota Kopassus, Suami Kerap Tiba-tiba Hilang

 VIDEO: Berpangkat Brigjen, Akhirnya KKB di Papua Tunjukkan Wajah Egianus Kogeya di Facebook TPNPB

 Ramalan Zodiak 15 Desember 2018, Ada yang Rawan Salah Ngomong dan Beruntung di Akhir Tahun

Paus Fransiskus pun memberikan medali atau sebagai hadiah kenang-kenangan untuk Susi.

Selain memberikan medali, Paus juga memberikan dukungan moral dan spiritual untuk Pemerintahan Indonesia dalam memerangi kejahatan maritim dan perikanan.

"Beliau mengatakan akan terus berdoa dan berdoa demi kebaikan negeri kita," ujar Susi menyampaikan pesan Paus.

Menteri Kelautan dan Perikanan didampingi Duta Besar RI untuk Takhta Suci Vatikan, Antonius Agus Sriyono melakukan pertemuan bilateral dengan Mgr. Paul Galaghar, Menteri luar Negeri  Vatikan, di Gedung Secretary of State dalam Istana Kepausan (12/12)
Menteri Kelautan dan Perikanan didampingi Duta Besar RI untuk Takhta Suci Vatikan, Antonius Agus Sriyono melakukan pertemuan bilateral dengan Mgr. Paul Galaghar, Menteri luar Negeri Vatikan, di Gedung Secretary of State dalam Istana Kepausan (12/12) (Rilis KKP)

"Dia bilang akan terus berdoa dan memberikan support-nya terutama dengan doa. 'I will continue pray for you and your country'," ungkap Menteri Susi meniru apa yang disampaikan Paus Fransiskus seperti dikutip TribunWow.com dari rilis di website resmi KKP.

Sementara itu, Susi Pudjiastuti menyampaikan harapannya, terutama untuk masalah perbudakan dan perdagangan manusia di industri perikanan lewat Paus Fransiskus.

Karena sebagai Pemuka Agama Katolik Sedunia, Paus Fransiskus, memiliki pengaruh yang kuat di berbagai negara.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved