Dankormar Lepas 202 Prajurit Marinir Yang Akan Bertugas di Lebanon

Sebanyak 202 personel Korps Marinir di bawah pimpinan Mayor Mar Indra Jayadi tergabung dalam misi perdamaian di daerah konflik Lebanon

Editor: bandot
IST/Dinas Penerangan Korps Marinir
Dankormar lepas 202 prajurit Marinir yang ditugaska ke Lebanon 

TRIBUNJAMBI.COM -. Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H., M.H., M.Tr (Han) melepas keberangkatan prajurit Korps Marinir yang akan melaksanakan tugas membawa misi perdamaian PBB di Lebanon di Balai Prajurit (Bapra) Pasukan Marinir 1 Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (23/11/2018).

Sebanyak 202 personel Korps Marinir di bawah pimpinan Mayor Mar Indra Jayadi tergabung dalam misi perdamaian di daerah konflik Lebanon di bawah bendera _United Nation Interim Force In Lebanon (Unifil)_.

Mereka tergabung dalam Batalyon Mekanis atau di daerah penugasan dikenal dengan _Indonesian Battalyon (Indobatt)_ sebanyak 173 personel, _Force Protection Company (FPC)_ 24 personel, _Force Headquarter Support Unit (FHQSU)_ 1 personel dan _Military Police Unit (MPU)_ 4 personel di mana dua diantaranya adalah prajurit Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) Marinir.

Dankormar lepas 202 prajurit Marinir yang ditugaska ke Lebanon
Dankormar lepas 202 prajurit Marinir yang ditugaska ke Lebanon (IST/Dinas Penerangan Korps Marinir)

Dalam arahannya Dankormar mengatakan bahwa penugasan operasi di bawah bendera PBB merupakan sesuatu yang membanggakan, oleh karenanya jangan sia-siakan kehormatan dan kepercayaan pimpinan. “ _Manfaatkan kepercayaan dan kehormatan itu karena anda semua merupakan kebanggaan keluarga, satuan, TNI , bangsa dan negara. Berbuat dan bertindaklah yang terbaik untuk negara, manfaatkan sosialisasi dengan militer negara lain sebaik-baiknya dan ikuti SOP yang ada_” tegas Dankormar.

Dankormar juga mengingatkan bahwa pasukan Garuda Indonesia di manapun berada dan ditugaskan selalu mendapat hati di masyarakat karena bisa menempatkan diri dengan baik di tengah-tengah masyarakat daerah penugasan. “ _Jaga dan pelihara track record kontingen Garuda Indonesia yang selalu mendapat penilaian positif dari PBB mulai dari Kontingen Garuda di Kongo, Afrika, Bosnia, Iran-Irak, Kamboja, Sudan, Lebanon dan lain sebagainya_” pesan Dankormar.

Dankormar lepas 202 prajurit Marinir yang ditugaskan ke Lebanon
Dankormar lepas 202 prajurit Marinir yang ditugaskan ke Lebanon (IST/Dinas Penerangan Korps Marinir)

Usai memberikan arahan Dankormar dan pejabat utama Korps Marinir yang hadir menyalami satu persatu personel yang akan berangkat ke Lebanon.

Usai menerima arahan, 202 Marinir ini selanjutnya akan diberangkatkan ke PMPP TNI di kawasan Sentul, Bogor untuk bergabung dengan satuan induk Kontingen Garuda Unifil sebelum akhirnya diberangkatkan ke daerah penugasan di Lebanon mulai awal Desember 2018 mendatang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved