Suami Baru Maia Estianty, Postingan Komentar Edric Tjandra Bikin Penasaran
"SUAMI adalah tempat terbaik untuk bercerita apa saja, bahkan rahasia kita, karena dia tidak akan cerita ke siapapun…"
TRIBUNJAMBI.COM - Ibunda dari Al, El dan Dul ini memang selalu tampil memesona. Kali ini, postingan Maia Estianty di instagram menyedot perhatian publik.
Postingan itu berisi tulisan-tulisan tentang "hati, utang dan suami".
Postingan di akun instagram @maiaestiantyreal milik Maia Estianty memang berbeda dari biasanya. Mulai Selasa (2/10/2018), Maia Estianty mengunggah tulisan-tulisan bermakna mendalam dan itu berbeda dari biasanya.
Postingan yang "tidak biasanya" Maia Estianty membuat netizen dan teman-teman artis Maia heboh.
Maia menyinggung soal "suami" di instagram. Dia menulis soal suami dan rahasia.
“SUAMI adalah tempat terbaik untuk bercerita apa saja, bahkan rahasia kita, karena dia tidak akan cerita ke siapapun…
(ya iyalah, dengerin omongan istri aja belum tentu),” tulis Maia.
Sementara pada caption Maia menanyakan pendapat atas tulisan yang ia buat.
“Bener nggak nih? Apalagi kalau istrinya super cerewet... Makin budek tuh sebelahnya. 
#maiaestianty #diarymaia #funnyquotes#jokeoftheday#semakintuasemakinbahagia,” tulis Maia pada caption.
Yang semakin membuat ramai yaitu saat Edric Tjandra, artis, menuturkan sebuah fakta mengagetkan.
Baca: Edric Sebut Suami Baru Maia Estianty, Ini Catatan Masa Lalu Ibu Al, El dan Dul
Baca: Viral Postingan Ari Wibowo Kutip Kata-kata Ahok, 30 Menit Kemudian Banjir Komentar Netizen
Baca: Atiqah Hasiholan Beberkan Semasa Kecil Dirinya Pernah Dipaksa Ratna Sarumpaet Hingga Sempat Tegang
Komentar yang ditulis Edric di postingan Maia berhasil di capture akun @lambe_turah.
Edric menuliskan ada yang sudah memiliki suami. Komentar itu ditujukan kepada Maia Estianty.
“Cieee yg baru ada suami,” tulis Edric.
Sontak hal ini mengundang banyak perhatian warganet.
Terlebih sebelumnya Maia sudah beberapa kali mengunggah tulisan-tulisan.
