Zinedine Zidane, Selain Dirinya, Pelatih Ini Juga Mengundurkan Diri Usai Menjuarai Liga Champions

Zinedine Zidane ternyata buka pelatih yang pertama hengkang setelah membawa klubnya menjuarai Liga Champions.

Editor: Leonardus Yoga Wijanarko
reuters/dailymail
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane 

TRIBUNJAMBI.COM - Zinedine Zidane ternyata buka pelatih yang pertama hengkang setelah membawa klubnya menjuarai Liga Champions.

Zinedine Zidane secara mengejutkan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih Madrid pada Kamis (31/5/2018).

Keputusan ini mengejutkan karena hanya berselang beberapa hari sejak keberhasilan Los Blancos asuhannya menjuara Liga Champions 2017-2018.

"Setelah tiga tahun, dibutuhkan perubahan. Saya tahu ini adalah momen yang aneh, tetapi menurut saya ini keputusan tepat," kata Zidane seperti dilansir BolaSport.com dari AS.

Hanya, Zidane bukanlah pelatih pertama yang mengucapkan selamat tinggal selepas membawa klubnya memenangi trofi antarklub paling bergengsi di Eropa tersebut.

BolaSport.com merangkum 3 pelatih lain yang mengambil keputusan serupa sejak era Liga Champions pada 1992-1993, yakni:

1. Jupp Heynckes

Pelatih asal Jerman ini ditunjuk menukangi Madrid pada Juni 1997.

Adapun Heynckes mengawali kariernya dengan kekalahan 1-2 dari Barcelona di Piala Super Spanyol walau kemudian menjuarai ajang ini berkat skor 4-1 di leg kedua.

Eks arsitek Bayern Muenchen ini kemudian membawa Los Blancos menjuarai Liga Champions 1997-1998.

Gelar ini sekaligus menjadi yang pertama bagi Madrid sejak keberhasilan serupa di tahun 1966.

Hanya, fakta bahwa Madrid hanya finis di peringkat keempat La Liga musim itu membuat klub memberhentikannya.

Nasib serupa dialaminya saat menukangi Bayern Muenchen. Ia membawa raksasa Jerman ini memenangi Si Kuping Besar di musim 2012-2013 dengan mengalahkan Borussia Dortmund.

Hanya, sebelum kesuksesan itu pun nasibnya sudah diketahui karena Muenchen telah mengontrak Pep Guardiola sebagai pelatih untuk musim 2013-2014.

2. Jose Mourinho

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved